Monitoring dan Evaluasi Fisik Dana Desa Tahap I dan Bansus Tahun 2025 di Lima Desa Kecamatan Karangpucung

 09 Agustus 2025
Ditulis oleh Agus FROST
Dilihat 149 kali
Monitoring dan Evaluasi Fisik Dana Desa Tahap I dan Bansus Tahun 2025 di Lima Desa Kecamatan Karangpucung
Karangpucung – Pemerintah Kecamatan Karangpucung telah melaksanakan kegiatan Monitoring dan Evaluasi (Monev) terhadap pelaksanaan fisik Dana Desa Tahap I dan Bantuan Khusus (Bansus) Tahun Anggaran 2025 sepanjang bulan Juli di lima desa, yaitu Desa Pamulihan, Babakan, Ciruyung, Bengbulang, dan Sidamulya.

Kegiatan ini bertujuan untuk memastikan bahwa pelaksanaan pembangunan desa berjalan sesuai dengan rencana, baik dari segi kualitas maupun ketepatan waktu. Tim monev dari Kecamatan Karangpucung dipimpin oleh Plt. Sekretaris Camat Karangpucung, Ibu Wari Wiyati, S.E., yang hadir bersama staf kecamatan pada setiap kunjungan monev di desa.

Turut mendampingi dalam kegiatan ini, pendamping desa dan perangkat desa setempat, yang bersama-sama melakukan peninjauan langsung terhadap progres pekerjaan fisik yang didanai melalui Dana Desa dan Bansus. Beberapa kegiatan yang dimonitor meliputi pembangunan infrastruktur dasar dan fasilitas penunjang lainnya yang menjadi prioritas desa.

Melalui kegiatan monev ini, diharapkan setiap tahapan pembangunan dapat berjalan dengan tertib, akuntabel, dan memberikan manfaat optimal bagi masyarakat di wilayah Kecamatan Karangpucung.

Bagikan: